Selamat Datang di Blog Ratman Boomen. Semoga Anda Mendapat Manfaat. Jangan Lupa Beri Komentar atau Isi Buku Tamu. Terima Kasih atas Kunjungan Anda.

Halaman

28 Maret 2009

Sholat Taubat

Shalat Taubat

Diriwayatkan dari Abu Bakar ash-Shiddiq r.a. berkata: Aku mendengar Rasulullah saw. bersabda: "Tak ada orang yang melakukan dosa, kemudian dia bersuci diri, melaksanakan shalat, meminta ampun kepada Allah, kecuali Allah mengampuninya." Kemudian Rasul saw. membaca surat Âli ‘Imrân ayat 135-136:

Artinya: "Dan (juga) orang-orang yang apabila mengerjakan perbuatan keji atau menganiaya diri sendiri, mereka ingat akan Allah, lalu memohon ampun terhadap dosa-dosa mereka. Dan siapa lagi yang dapat mengampuni dosa selain Allah? Dan mereka tidak meneruskan perbuatan kejinya itu, sedang mereka mengetahui. Mereka itu balasannya ialah ampunan dari Tuhan mereka dan surga yang di dalamnya mengalir sungai-sungai, sedang mereka kekal di dalamnya. Dan itulah sebaik-baik pahala orang-orang yang beramal." (Q.S. Âli ‘Imrân : 135-136)

(Hadis diriwayatkan oleh Imam Abu Dawud No. 1521 Bab "Orang yang Melakukan Shalat ketika Bertaubat", dan oleh Imam at-Turmudzi. At-Turmudzi berpendapat bahwa ini hadis hasan.) []


1 Responses (Leave a Comment):

rahasia hati mengatakan...

mantabs itu ayat yg di baca sesudah fatihah rakaat pertama dalam shalat taubah